Ini Dia! Kelebihan dan Kekurangan Bisnis Online

Kelebihan Bisnis Online

Bisnis online adalah jenis usaha yang kini banyak dijalankan. Menurut Similarweb, diperkirakan ada sekitar 12-24 juta jumlah situs bisnis online di dunia. Tidak heran, karena bisnis ini memang memiliki banyak kelebihan. Apa saja itu? Berikut kelebihan bisnis online:

1. Modal yang Dibutuhkan Kecil

Kebutuhan modal seringkali bisa menghambat keinginan untuk memulai bisnis. Misalnya, untuk menjalankan bisnis offline, Anda membutuhkan modal rata-rata mulai dari belasan, puluhan, bahkan ratusan juta. Modal tersebut dipakai untuk memproduksi barang, menyewa tempat operasional, dan lain sebagainya.

Tapi jika Anda menjalankan bisnis online, Anda tidak perlu khawatir dengan modal. Mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah saja, Anda bisa memulai bisnis online. Bahkan, kelebihan bisnis online yang spesial adalah Anda bisa memulai bisnis tanpa modal.

Contohnya, jika Anda menjalankan bisnis dropship. Anda tidak perlu mengeluarkan modal untuk membuat produk, tidak membutuhkan gudang penyimpanan barang, maupun biaya untuk distribusi produk. Karena, Anda cukup membutuhkan laptop dan handphone untuk operasional, serta jaringan internet yang mendukung.

2. Jangkauan Pasar Lebih Luas

Kelebihan bisnis online yang berikutnya adalah jangkauan pasar yang luas. Dengan begitu, bisnis Anda berpotensi mendapatkan banyak pelanggan tanpa adanya batasan wilayah. Entah itu dari seluruh Indonesia, bahkan bisa sampai ke luar negeri.

Salah satu contohnya adalah Yoyok Rubiantono. Meski hanya berjualan panci, tapi bisnisnya bisa menjangkau konsumen internasional dan berhasil meraup omzet miliaran rupiah per harinya. Apa rahasianya?

Nah itu dia kelebihan bisnis online. Rahasia Yoyok Rubiantono adalah menggunakan strategi digital marketing dengan melalui website dan Facebook Ads. Jadi, tidak perlu bingung untuk mencari pelanggan. Karena pelanggan yang akan menemukan bisnis Anda.

3. Bisa Beroperasi Selama 24/7

Kelebihan bisnis online adalah dapat terus beroperasi selama 24 jam sepekan. Hal ini tentunya memungkinkan, konsumen mengunjungi dan membeli produk di toko online Anda tanpa batasan waktu. Apalagi, 90% pelanggan potensial biasanya berbelanja pada malam hari atau akhir pekan. Jadi, bisnis Anda berpotensi menghasilkan pendapatan kapan saja.

Menariknya lagi, Anda tidak perlu selalu menjaga toko online Anda, sekalipun beroperasi selama 24 jam. Karena, Anda bisa menambahkan keterangan bahwa setiap transaksi akan diproses di jam kerja.

4. Promosi Lebih Terukur

Untuk melakukan promosi, Anda bisa saja menggunakan selebaran, baliho, atau iklan di koran. Tapi, cara ini tidak efektif. Karena, selain membutuhkan biaya yang mahal.

Misalnya, untuk promosi menggunakan billboard, Anda harus mengeluarkan biaya mulai dari Rp10-50 juta per bulan tergantung ukuran baliho dan lokasi pemasangannya. Belum lagi dengan biaya sebesar itu, Anda tidak dapat mengukur jumlah orang yang melihat iklan Anda dan melakukan pembelian.

Nah, kelebihan bisnis online adalah karena setiap promosi yang Anda lakukan dapat diukur. Artinya, untuk setiap biaya yang Anda keluarkan bisa dipastikan jangkauannya.. Misalnya, dengan biaya Rp10 juta untuk menjangkau 500 ribu pengunjung, maka biaya perlu Anda keluarkan hanya Rp20 saja per satu kali penayangan iklan.

Atau, jika Anda melakukan promosi menggunakan Pay Per Click (PPC). Anda akan membayar sesuai jumlah klik pada iklan yang Anda tayangkan. Jadi, Anda dapat mengetahui berapa banyak biaya yang perlu Anda keluarkan dan berapa banyak orang yang berhasil dijangkau.

5. Mudah Terhubung dengan Pelanggan

Kelebihan bisnis online yang berikutnya adalah karena dapat memudahkan Anda tetap terhubung dengan pelanggan. Selain bisa meningkatkan penjualan, terhubung dengan pelanggan juga memungkinkan Anda mengembangkan bisnis berdasarkan feedback dari pelanggan.

Misalnya, dengan menggunakan strategi email marketing. Jadi, selain dapat terus terhubung dengan konsumen, Anda juga dapat meningkatkan penjualan melalui promosi yang dikirimkan di email, dan sebagainya.

Anda juga bisa memanfaatkan media sosial. Selain bisa memudahkan interaksi dengan pelanggan lama, Anda juga bisa menyajikan konten-konten untuk menarik perhatian calon pelanggan.

6. Mudah Melakukan Retargeting 

Jika Anda menjalankan bisnis online, Anda bisa dengan mudah melakukan retargeting. Biasanya, retargeting dilakukan untuk mendekati kembali konsumen yang sudah mengunjungi website Anda, tapi belum melakukan pembelian.

Karena faktanya, hanya 2% konsumen yang berkunjung ke toko online Anda akan berbelanja. Sisanya, 98% hanya melihat-lihat produk atau mengecek promo.

Lewat retargeting ads, Anda bisa menampilkan iklan produk ke konsumen yang pernah mengunjungi website Anda. Entah iklan itu akan muncul di media sosial maupun aplikasi yang mereka.

Dengan strategi tersebut, tentu saja akan lebih mudah bagi Anda untuk menarik pelanggan. Apalagi menurut survey, calon pelanggan butuh minimal 7x melihat iklan sampai tergerak untuk membeli produk Anda.

7. Banyak Pilihan Platform Berbisnis

Kelebihan bisnis online adalah Anda memiliki banyak pilihan platform untuk memulai bisnis online. Mulai dari media sosial, marketplace, maupun website toko online. Dengan begitu, dapat memudahkan Anda untuk menjangkau banyak konsumen.

Apalagi, konsumen umumnya memiliki pilihan platform belanja dan kebiasaan belanja online yang berbeda-beda. Misalnya, ada yang lebih senang berbelanja melalui marketplace karena banyak pilihan produk. Atau ada juga yang lebih suka belanja melalui website resmi karena lebih terpercaya.

Nah, jika Anda menjalankan bisnis online, menggunakan website sebagai platform berbisnis adalah pilihan yang tepat. Berbeda dengan platform lainnya, website terlihat lebih terpercaya, bisa di-branding sesuai keinginan, dan bahkan bisa dihubungkan dengan platform promosi lain  seperti media sosial, PPC, dan sebagainya.

Kekurangan Bisnis Online

Tidak hanya kelebihan. Tapi, Anda juga perlu mengetahui bentuk-bentuk kekurangan bisnis online. Apa saja itu? Berikut kelemahan bisnis online:

1. Kendala Teknis Pada Platform

Kekurangan bisnis online adalah platform berbisnis yang Anda gunakan bisa kapan saja mengalami kendala teknis. Misalnya, website toko online Anda yang tiba-tiba down sehingga tidak bisa diakses.

Kekurangan bisnis online yang satu ini, tentu cukup menakutkan. Karena, jika konsumen tidak bisa mengakses website Anda, tentu konsumen tidak bisa belanja produk Anda. Dengan begitu, jika hal ini terus terjadi, maka bisnis Anda bisa merugi.

Itu mengapa, penting untuk Anda memilih platform yang bagus untuk berbisnis online. Kalau Anda ingin berjualan dengan website toko online milik sendiri, pastikan Anda juga memilih penyedia hosting yang berkualitas. Caranya, Anda bisa mengecek beberapa hal penting, misalnya:

  • Cek apakah server uptime 99,99% sehingga website Anda bisa online setiap saat
  • Cek fitur yang ditawarkan, apakah dilengkapi dengan LiteSpeed Web Server untuk mendukung kestabilan performa website dan Imunify360 untuk keamanan website
  • Cek apakah menyediakan customer support selama 24 jam
  • Cek garansi yang diberikan, misalnya garansi 30 uang kembali jika tidak puas dengan layanan hosting yang digunakan
  • Cek review dari pelanggan lainnya. Misalnya, mendapatkan rating minimal 4,5/5 dari pelanggan

Nah, dengan menggunakan hosting yang tepat untuk website toko online Anda, maka Anda tidak perlu khawatir lagi jika terjadi kendala teknis.

2. Persaingan Ketat

Kekurangan bisnis online yang berikutnya adalah persaingan yang ketat. Tidak heran, karena siapa saja dapat memulai bisnis online dengan mudah dan murah. Bahkan, jika Anda baru saja belajar bisnis online. Jadi, wajar saja jika Anda akan menemukan banyak pesaing.

Misalnya, jika Anda ingin menjalankan bisnis online jual jam tangan. Anda pasti akan menemukan banyak usaha online menawarkan produk yang sama.

Oleh karena itu, Anda harus bisa menerapkan strategi digital marketing yang tepat. Caranya dengan menerapkan strategi digital marketing yang sesuai dengan target konsumen Anda. Dengan begitu, Anda dapat memenangkan persaingan bisnis online.

Misalnya, Anda membuat bisnis edutech atau jasa yang membutuhkan edukasi ke calon konsumen. Anda bisa memenangkan persaingan dengan menggunakan SEO. Ketika konsumen memasukkan kata kunci yang relevan dengan bisnis Anda pada mesin pencarian, maka bisnis online Anda bisa ditemukan pada posisi pertama halaman pencarian.

3. Pelayanan Pelanggan Harus Cepat

Sekalipun menawarkan proses transaksi yang cepat, tapi kelemahan bisnis online adalah mengharuskan Anda untuk melayani pelanggan secepat mungkin.

Misalnya, jika pelanggan memiliki pertanyaan atau keluhan. Anda tentu harus menjawab atau menanggapi sesegera mungkin. Karena, jika terlambat, maka akan mempengaruhi kepuasaan pelanggan.

Oleh karena itu, penting untuk selalu bisa melayani pertanyaan atau keluhan pelanggan dengan cepat. Caranya cukup mudah. Anda dapat menerapkan beberapa tips berikut:

  • Melengkapi website dengan layanan Live Chat 24/7
  • Menggunakan layanan customer services
  • Memberitahu pelanggan batas waktu operasional

Dengan memberikan pelayanan pelanggan yang baik dan cepat, maka konsumen tentu akan mempertimbangkan untuk menggunakan produk Anda.

4. Pengiriman Bisa Terlambat

Salah satu kelemahan bisnis online yang juga sering ditemukan adalah pengiriman barang terlambat. Nah, keterlambatan dalam pengiriman barang bisa terjadi pada setiap bisnis online. Tapi, jika hal ini terjadi, maka konsumen tentu akan mendapatkan pengalaman berbelanja yang buruk.

Meski begitu, Anda tidak perlu panik. Tetapi, Anda bisa menghindari dan mengatasi agar barang Anda bisa tiba dengan cepat kepada pelanggan. Nah, ada beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk mengatasi kendala seperti ini. Misalnya:
  • Daftarkan paket Anda pada pukul antara 10.00 – 15.00 pada penyedia layanan pengiriman agar bisa barang Anda bisa dikirimkan pada hari yang sama.
  • Gunakan layanan pengiriman instan jika diperlukan
  • Komunikasikan kendala yang terjadi kepada pelanggan jika terjadi keterlambatan yang tidak disengaja.
  • Berikan penawaran khusus atau kompensasi kepada pelanggan jika terjadi keterlambatan pengiriman karena kesalahan Anda. Misalnya, Anda dapat mengirimkan produk lainnya secara gratis dan sebagainya.

Nah, jika Anda menerapkan langkah-langkah tadi, tentu kelemahan bisnis online yang satu ini dapat Anda atasi.

5. Barang Tidak Sesuai Ekspektasi

Ketika berbelanja online, konsumen bisa saja mendapatkan barang yang tidak sesuai dengan ekspektasi. Akibatnya, konsumen bisa kapok untuk memesan barang pada bisnis online Anda.

Kondisi seperti ini memang merupakan kelemahan bisnis online yang sering konsumen temukan. Dengan begitu, pelanggan bisa memberi review yang jelek dan mempengaruhi reputasi bisnis Anda.

Oleh karena itu, jika bisnis online Anda mengalami kendala seperti ini, Anda dapat mengatasinya dengan mudah. Misalnya, Anda dapat memberikan kebijakan pengembalian uang atau penggantian barang. Pastinya, berdasarkan kesepakatan yang telah diatur.

Share:

Facebook
Twitter
WhatsApp

Leave a Comment

Ilmu Bermanfaat

Lainnya

Apa Perbedaan Entrepreneur dan Intrapreneur?

Apa Itu Intrapreneur? Intrapreneur adalah pelaku utama dari kegiatan intrapreneurship, yaitu karyawan perusahaan dengan jiwa wirausaha. Seorang intrapreneur memiliki potensi untuk mengembangkan perusahaan seolah itu adalah

Mailketing by Regrow

PT. Digital Bertuah Nusantara
Jl. Mangga No. 94B
Pekanbaru - Riau
Indonesia

© 2022 mailketing.co.id All rights reserved. ‍