5 Tips Bisnis Online Tanpa Modal

Bisnis selalu dikaitkan dengan uang dan modal yang besar. Jika modal selalu dikaitkan dengan uang, sebenarnya hal ini tidak selamanya benar. Saat ini sudah banyak orang yang membuktikan bahwa modal ilmu dan kepercayaan, Anda bisa membangun bisnis.

Perlu kita ketahui, ada sejumlah bisnis online tanpa modal yang sudah banyak dilakukan orang-orang. Sebenarnya apa saja bisnis online tanpa modal yang bisa Anda jalankan? Terlebih di zaman yang serba mudah dan serba online saat ini, apa saja bisa dijadikan bisnis.

Anda perlu tahu bahwa ada sejumlah bisnis yang bisa dijalankan tanpa modal sedikitpun tetapi Anda perlu skill atau ide yang bisa Anda jual. Sehingga akhirnya bisa menghasilkan.

1. Admin Sosial Media

Di zaman sosial media seperti sekarang ini, admin sosial media adalah salah satu profesi yang banyak dibutuhkan. Anak muda yang jauh lebih menguasai sosial media banyak direkrut oleh para pelaku bisnis yang notabene orang tua yang tidak begitu paham dunia sosial media.

Anda bisa menawarkan jasa admin sosial media sebagai salah satu jenis bisnis online tanpa modal. Keahlian yang perlu Anda miliki adalah pembuatan konten, customer service dan sebagai nilai lebih jika Anda juga bisa mendesain gambar. Pastikan dulu Anda memiliki portofolio agar orang yang akan menggunakan jasa Anda dengan mudah melihat kemampuan, karya dan bukti pekerjaan Anda.

2. Blogger

Seorang blogger merupakan jenis bisnis online tanpa modal. Jika Anda senang menulis berbagai hal, coba mulai dengan rajin menuliskannya di blog. Menjadi blogger bisa sangat menjanjikan di zaman sekarang ini.

Anda bisa menjadi trendsetter atau juga influencer yang banyak dilihat orang karena konten yang Anda bagikan. Jenis konten yang Anda bagikan juga bisa sesuai dengan keinginan Anda. Bisa membahas satu tema saja atau beberapa tema dalam satu blog. Tetapi kebanyakan blogger yang sukses biasanya hanya fokus membahas satu tema tertentu. Sebut saja food blogger, travel blogger, beauty blogger dan lain-lain.

3. Vlogger

Vlogger saat ini menjadi bisnis tanpa modal yang sangat diminati semua kalangan. Dengan adanya Youtube yang menjadi media utama yang banyak dilihat, banyak orang ingin menjadi vlogger ternama.

Dalam membuat konten tidak selalu membutuhkan modal. Anda dituntun kreatif dalam menghadirkan konten yang unik, baru, dan original. Baik untuk membuat ide yang eksekusinya perlu modal uang atau cukup mengambil konten-konten dari internet saja.

Bisnis online tanpa modal dengan menggunakan Youtube ini bisa menghasilkan pemasukan dari dua sumber. Anda bisa mendapat pemasukan dari adsense Youtube atau dari endorsement.

4. Reseller dan Dropshipper

Saat ini banyak perusahaan yang membuat sistem reseller dan dropshipper untuk membantu orang-orang yang ingin memiliki tambahan pemasukan. Tidak sedikit juga yang membuat promo pendaftaran gratis sehingga Anda bisa menjalankan bisnis online tanpa modal sedikitpun.

Untuk Anda yang memiliki modal lebih memang lebih baik menjadi seorang reseller, sedangkan untuk Anda yang memang tidak memiliki modal sama sekali bisa memulai berjualan dengan menjadi seorang dropshipper.

5. Jualan Sistem Pre-Order

Anda memiliki sebuah ide keren untuk membuat suatu produk tapi masih terkendala modal? Anda bisa melakukan penjualan dengan sistem pre-order. Jika melakukan penjualan dengan sistem pre-order Anda harus lebih dulu sudah membuat sampel barangnya.

Sampel brang ini bisa menjadi bahan promosi untuk penjualan dan juga calon pembeli bisa melihat contoh barang jadinya. Ini juga merupakan salah satu pilihan bisnis online tanpa modal yang bisa Anda jalankan.

Share:

Facebook
Twitter
WhatsApp

Leave a Comment

Ilmu Bermanfaat

Lainnya

Apa Perbedaan Entrepreneur dan Intrapreneur?

Apa Itu Intrapreneur? Intrapreneur adalah pelaku utama dari kegiatan intrapreneurship, yaitu karyawan perusahaan dengan jiwa wirausaha. Seorang intrapreneur memiliki potensi untuk mengembangkan perusahaan seolah itu adalah

Mailketing by Regrow

PT. Digital Bertuah Nusantara
Jl. Mangga No. 94B
Pekanbaru - Riau
Indonesia

© 2022 mailketing.co.id All rights reserved. ‍